Cara Mudah Daftar Grab dan Grabcar Online
www.barugadget.com | Di era yang sudah modern seperti sekarang, mobilisasi masyarakat kian meningkat setiap harinya. masyarakat dituntut untuk semakin serba cepat dalam melakukan mobilisasi dari satu tempat ke tempat lain untuk melakukan suatu aktivitas.
Banyak orang yang memiliki kendaraan pribadi tetapi akhirnya memilih menggunakan transportasi publik karena jalanan semakin padat dengan kendaraan seperti mobil dan motor. Bahkan di beberapa kota besar seperti Jakarta, Surabaya, Yogyakarta, dan lain-lain, transportasi pribadi hanya semakin menambah kemacetan.
Salah satu alternatif dari dunia transportasi yang saat ini sedang berkembang adalah transportasi ojek online Grab. Grab adalah transportasi ojek online yang memanfaatkan aplikasi online untuk melakukan pemesanan. Siapa saja bisa menjadi driver Grab dengan memperhatikan cara daftar Grab.
Cara Daftar Grab Online Mudah dan Lengkap
Kamu yang mengira kalau selama ini perlu melalui proses birokrasi yang teramat sulit untuk bisa bergabung jadi armada Grab, tampaknya wajib untuk tahu informasi yang akan Jaka berikan ini.
Pasalnya, kamu bisa mendaftarkan diri untuk menjadi salah satu mitra Grab dengan cara tergolong mudah karena bisa kamu lakukan via PC/laptop atau smartphone kamu lho!
Cara Daftar GrabCar Online
Selain GrabBike, tentunya kamu tahu kalau siapapun juga bisa ikut bergabung sebagai salah satu driver GrabCar. Tentunya masih dengan dokumen-dokumen terkait yang perlu kamu miliki dan lengkapi semisal SIM A dan STNK.
Jangan sampai lupa, kamu juga perlu memiliki mobil pribadi, atau setidaknya sewa mobil via rental. Jika semua syarat terpenuhi, langsung aja ikuti langkah demi langkah di bawah ini:
- Kunjungi laman pendaftaran GrabCar di https://www.grab.com/id/driver/. Di bagian Jenis pengemudi, pilih kategori Pengemudi GrabCar.
- Jika sudah, lengkapi seluruh kolom pada formulir di atas. Lanjutkan dengan klik DAFTAR SEKARANG begitu kamu sudah melengkapi semua data yang diminta. Jangan lupa untuk memastikan data yang kamu masukkan adalah benar dan tidak ada yang keliru ya.
- Langkah selanjutnya adalah dengan melengkapi data-data terkait kendaraan mobil yang akan kamu gunakan selama menjadi driver GrabCar lainnya. Pastikanj kamu memasukkan data dan nomor kendaraan, STNK, SIM A kamu dan berkas lainnya dengan tepat dan lengkap. Jangan lupa juga untuk mengunggah foto berkas tersebut ke dalam laman.
- Sama seperti GrabBike, kamu kemudian akan diminta melakukan verifikasi akun GrabCar kamu untuk nantinya bisa memulai aktivitas sebagai driver GrabCar. Tunggu email konfirmasi beserta beserta SMS dari Grab yang mengirimkan nomor kode verifikasi untuk kamu masukkan dalam kolom di bawah ini.
- Juga selayaknya saat mendaftar GrabBike, kamu bisa melakukan verifikasi jika sudah mendapatkan SMS seperti yang ada pada gambar di bawah ini. Kalau belum, kembali ke laman Grab dan minta untuk dikirimkan ulang kode verifikasi.
Cara Daftar GrabBike Online
Cara pertama adalah untuk kamu yang ingin mendaftarkan diri menjadi driver GrabBike.
Selain tentunya wajib memiliki sepeda motor beserta surat-surat pelengkap (SIM C dan STNK), kamu cukup mengikuti langkah demi langkah di bawah ini supaya dapat bergabung sebagai armada:
- Langkah pertama, kunjungi laman pendaftaran GrabBike di https://www.grab.com/id/driver/. Laman ini bisa kamu akses dengan mudah via PC/laptop atau smartphone kamu. Pada bagian Jenis pengemudi, pilih kategori Grab Bike.
- Jika sudah, lengkapi seluruh kolom pada formulir di atas. Lanjutkan dengan klik DAFTAR SEKARANG ketika kamu sudah melengkapi semua data yang diminta. Pastikan data yang kamu masukkan adalah benar dan tidak ada yang keliru ya.
- Selanjutnya, kamu akan diminta memasukkan data seputar kendaraan sepeda motor yang akan kamu gunakan nantinya. Lengkapi segala data yang diminta, lalu unggah foto STNK, SIM C dan dokumen lain yang diminta pada laman tersebut.
- Kamu kemudian akan diminta melakukan verifikasi akun GrabBike kamu untuk nantinya bisa memulai aktivitas sebagai mitra GrabBike. Tunggu email konfirmasi beserta beserta SMS dari Grab yang mengirimkan nomor kode verifikasi untuk kamu masukkan dalam kolom di bawah ini.
- Kamu bisa melakukan verifikasi jika sudah menerima SMS seperti yang ada pada gambar di bawah ini. Jika belum, kembali ke laman Grab dan minta untuk dikirimkan ulang kode verifikasi.
Alamat Kantor Grab Indonesia
Buat kamu yang masih bingung sama cara-cara yang sudah Jaka kasih di halaman sebelumnya, mungkin salah satu solusi yang bisa kamu lakukan adalah datang langsung ke kantor resmi Grab Indonesia.
Untuk itu, Jaka akan kasih tau kamu alamat kantor-kantor Grab di berbagai daerah di Indonesia. Cekidot!
Kantor Layanan GrabCar
Kantor GrabCar | Alamat Kantor Grab |
---|---|
Kantor Grab Jakarta | Maspion Plaza Lantai 2 No. 2P,Jl. Gunung Sahari No. 18,Jakarta, Indonesia Jam kerja: Senin – Minggu 09:00 – 17:00 WIB |
Kantor Grab Tangerang | Ruko The Icon BSD Blok E no 5-6 Jalan Raya Cisauk – Lapan, Sampora, Cisauk, Tangerang, Banten 15345 Jam kerja: Senin – Minggu jam 08.00 – 17.00 |
Kantor Grab Bandung | Gateway Pasteur, Ruko Jade No.2, Jl Gunung Batu No.203, Kota Bandung Senin – Sabtu : 08.00 – 17.00 Minggu : LIBUR Libur Nasional : 08.00 – 17.00 |
Kantor Grab Bogor | Lippo Plaza Keboen Raya Bogor Jl. Malabar 1 No.11, Babakan, Bogor Tengah, Kota Bogor, Jawa Barat 16128 Jam Layanan: Senin – Minggu jam 10:00 – 18:00 |
Kantor Grab Cirebon | Ruko Cirebon Super Blok (CSB) Berry Green No.11, Jl. DR. Cipto Mangunkusumo No.26, Kota Cirebon, Jawa Barat 45131 Senin – Sabtu : 08.00 – 17.00 Minggu : LIBUR Libur Nasional : LIBUR |
Kantor Grab Bali | Ruko Imam Bonjol Square no. A27 Jl. Imam Bonjol 555A, Denpasar,Bali – 80119, Indonesia Jam kerja : Senin – Jumat : 08:00 – 16:00 WITA Sabtu : 08:00 – 12:00 WITA |
Kantor Grab Surabaya | Jl. Klampis Jaya 8H, SurabayaSurabaya – 60117, Indonesia Jam kerja: Senin – Jumat 10:00 – 17:00 WIB Sabtu 09:00 – 14.00 WIB |
Kantor Grab Makassar | Mall GTC Ruko GA-8 No. 32-33 Jl. Metro Tanjung Bunga,Makassar – 90225, Indonesia Jam kerja: Senin – Jumat 09:00 – 18:00 WITA |
Kantor Grab Medan | CBD Polonia Jl. Padang Golf, Blok CC28-29,Medan Polonia, 20157, Indonesia Jam kerja: Senin – Jumat 07:00 – 18:00 WIB,Sabtu 07:00 – 12:00 WIB |
Kantor Grab Yogyakarta | Ruko Casa Grande No. 108 Kav.101 – 102 Jl. Ring Road Utara, Maguwoharjo, Sleman, D.I. Yogyakarta 55282, Indonesia Jam kerja: Senin – Jumat 09:00 – 18:00 WIB, Sabtu 09:00 – 13.00 WIB |
Kantor Layanan GrabBike
Kantor GrabBike | Alamat Kantor Grab |
---|---|
Kantor Grab Jakarta | Kantor Grab Bike Jl. Bendungan Hilir NO. 114 A Bendungan Hilir Jakarta Pusat. Jam kerja: Senin – Jumat 08:00 – 17:00 WIB |
Kantor Grab Bandung | Gateway Pasteur Ruko Jade No.2, Jl Gunung Batu No.203, Kota Bandung Senin – Sabtu : 08.00 – 17.00 Minggu : LIBUR Libur Nasional : 08.00 – 17.00 |
Kantor Grab Cirebon | Ruko Cirebon Super Blok (CSB) Berry Green No.11, Jl. DR. Cipto Mangunkusumo No.26, Kota Cirebon, Jawa Barat 45131 Senin – Sabtu : 08.00 – 17.00 Minggu : LIBUR Libur Nasional : LIBUR |
Kantor Grab Bali | Ruko Imam Bonjol Square no. A27 Jl. Imam Bonjol 555A, Denpasar,Bali – 80119, Indonesia Jam kerja : Senin – Jumat : 08:00 – 16:00 WITA Sabtu : 08:00 – 12:00 WITA |
Kantor Grab Surabaya | Jl. Klampis Jaya 8H, Surabaya – 60117, Indonesia Jam kerja: Senin – Jumat 10:00 – 17:00 WIB Sabtu 09:00 – 14.00 WIB |
Kantor Grab Yogyakarta | Ruko Casa Grande No. 108 Kav.101 – 102 Jl. Ring Road Utara, Maguwoharjo, Sleman, D.I. Yogyakarta 55282, Indonesia Jam kerja: Senin – Jumat 09:00 – 18:00 WIB, Sabtu 09:00 – 13.00 WIB |
Kantor Grab Semarang | Kantor Grab Driver Center Semarang Metro Square Blok A2- A3, Jl. Imam Bonjol No.47-49 Purwosari Semarang Utara 50172 Jam Kerja: Senin – Jumat 08:00 – 17:00 WIB |
Kantor Grab Makassar | Mall GTC Ruko GA-8 No. 32-33.Jl. Metro Tanjung Bunga,Makassar – 90225, Indonesia Jam kerja: Senin – Jumat 09:00 – 18:00 WITA |
Kantor Grab Medan | CBD Polonia Jl. Padang Golf, Blok AA33,Medan Polonia, 20157, Indonesia Jam kerja:Senin – Jumat 07:00 – 18:00 WIB,Sabtu 07:00 – 12:00 WIB |
Kantor Grab Palembang | JL. Residen Abdul Rozak, No. 112 A, Kalidoni, Kota Palembang, Sumatera Selatan 30163 Jam Operasional: Senin s/d Sabtu 08.00 – 17.00 Wib. |
Oh iya, pastikan kamu membawa segala perlengkapan dan berkas-berkas yang diperlukan untuk melakukan pendaftaran menjadi driver Grab.
Jika kamu mempersiapkannya dengan baik, kamu bisa langsung melakukan cara daftar Grab langsung di kantor yang kamu datangi. Mudah, bukan?